Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2019

Sehari Jelang PORDES Tamantirto Cabor Sepak Bola (U-12)

Sehari menjelang pertandingan PORDES Tamantirto cabang olahraga sepak bola (U-12), Karang Taruna “Bhakti Taruna” mengadakan persiapan. Persiapan tersebut dalam wujud mengondisikan Lapangan Tamantirto untuk keesokan harinya. Tak lupa administrasi juga dilengkapi demi lancarnya pertandingan esok. Persiapan yang dilakukan Karang Taruna “Bhakti Taruna” ini dimulai pukul 17.00 WIB hingga selesai. PORDES Tamantirto cabang olahraga sepak bola (U-12) ini akan diselenggarakan untuk yang pertama kalinya. Lima dari sepuluh pedukuhan di Tamantirto akan mengikuti pertandingan tersebut. Lima pedukuhan tersebut adalah Pedukuhan Geblagan, Ngrame, Jetis, Jadan, dan Brajan. Ps Caraka Muda, Perseme, Sinar Putra, Jadan Junior, dan Ps Brajan akan berlaga di PORDES Tamantirto cabor sepak bola dari tanggal 29-30 Juni 2019. Ditulis oleh : Setya Romana (Sekretaris Karang Taruna “Bhakti Taruna”) Dokumentasi : Rintoko Setiawan (Anggota Bidang UEP dan Koperasi Karang Taruna “Bhakti Taruna” )

Pembekalan Keamanan dan Koordinasi Perwakilan Suporter Bola Voli

Dalam menyambut pesta olahraga di Tamantirto atau yang lebih dikenal dengan PORDES, Karang Taruna “Bhakti Taruna” bersama Karang Taruna Sub Unit Pedukuhan Geblagan mengadakan acara pembekalan keamanan dan koordinasi perwakilan suporter. Acara ini dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Desa Tamantirto, Babinsa, perwakilan suporter bola voli masing-masing pedukuhan, TKCY (Tamantirto King Club Yogyakarta), FPRB Desa Tamantirto, dan seluruh panitia yang terlibat dalam PORDES cabang olahraga bola voli. Acara di atas diselenggarakan pada Jumat, 21 Juni 2019 bertempat di Lapangan Bola Voli Tlogo RT 05, Tamantirto, Kasihan, Bantul pada pukul 20.00 WIB hingga selesai.           Perwakilan suporter bola voli masing-masing pedukuhan menandatangi ikrar pernyataan damai dan mengucapkan secara bersama-sama di depan hadirin sebagai wujud komitmen perdamaian sesama suporter. Sebagai wujud apresiasi atas suporter, Karang Taruna “Bhakti Taruna” mengadakan lomba suporter bola voli untuk pertama ka